Taman Hiburan Rakyat (THR) Sriwedari, Solo
Siapa bilang di Solo hanya ada wisata museum, wisata belanja, dan wisata kuliner saja. Ternyata, di Solo ada tempat wisata yang pas bila anda kunjungi bersama dengan keluarga. Salah satunya adalah tempat wisata Taman Hiburan Rakyat Sriwedari. Dan kali ini kami KIM Kanuruhan Travel akan mengajak ke Taman Satwa Taru Jurug, tentunya dengan menyimak artikel berikut yaa..
KIM Kanuruhan Travel apa itu? KIM Kanuruhan Travel adalah salah satu agen dari Kota Malang. Disini kami siap melayani anda dengan jasa paket wisata kami, yang tak kalah menarik dengan mengunjungi tempat - tempat wisata yang tentunya membuat anda berkesan.Selain itu kami juga menyediakan Travel Malang Solo ataupun Travel Solo Malang.
Tempat ini tidak mengkhususkan untuk anak-anak saja. Bahkan, kebutuhan untuk orang dewasa untuk refreshing juga diperhatikan. Maka tidak heran bila tempat ini pun rutin mengadakan acara musik seperti band, konser dangdut, Koes Ploes-an, dan masih banyak lagi lainnya.
Untuk anak-anak sendiri, pengelola THR Sriwedari mempersiapkan berbagai wahana permainan seperti Sky Merry (tarif Rp5.000), Kiddy Rides (tarif Rp3.000), Ball Pool (tarif Rp5.000), Ghost House (tarif Rp5.000), Super Rally (tarif Rp5.000), Merry Go Round (tarif Rp5.000), Mini Water Park (tarif Rp10.000), Kiddy Boat (tarif Rp5.000), Mini Jet (tarif Rp5.000), Jungle Car (tarif Rp5.000), Power Boat (tarif Rp5.000), Mini Coaster (tarif Rp6.000), UFO (tarif Rp5.000), Boom Boom Car (tarif Rp6.000), Monorail (tarif Rp6.000), Mini Train (tarif Rp5.000), serta Mini Out Bond (tarif Rp5.000).
Dan semuanya itu dapat dinikmati oleh anak-anak saat mereka sedang liburan atau akhir pekan dengan harga tiket yang masih bersahabat, bukan?
Jadi, anda jangan membayangkan tarif mahal disini karena seperti namanya, THR Sriwedari memang dibangun untuk menghibur masyarakat Solo pada khususnya, dan masyarakat luas pada umumnya.
THR Sriwedari, sebagai layanan jasa publik tetap saja eksis dan diminati oleh banyak kalangan karena disini para pengunjung dapat mencoba berbagai wahana permainan sehingga mereka dapat terhibur walaupun tarifnya murah, tetapi tetap saja asyik. Tidaklah mengherankan bila tempat ini dapat dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata keluarga dengan biaya terjangkau namun tetap bisa menikmati kebersamaan.
Tempat ini berada di tengah kota dan cukup strategis, yaitu di Jalan Slamet Riyadi no 275 kota Solo atau berada di dalam Kompleks Sriwedari dan anda dapat menggunakan kendaraan pribadi, baik roda dua maupun roda empat. Bagaimana anda ingin berliburan di Solo? Silahkan hubungi kami KIM Kanuruhan Travel yang siap mengantarkan ke tempat wisata tujuan anda tentunya dengan jasa paket wisata dari kami, selain itu kami juga menyediakan paket Travel Malang Solo ataupun Travel Solo Malang yang terpecaya dengan nyaman dan aman.
Fasilitas yang ditawarkan oleh THR Sriwedari cukup banyak karena ada sekitar 16 wahana permainan dan Mini Water Park, 14 wahana stand ketangkasan, panggung hiburan, dan juga kafe yang menyediakan menu makanan nasi goreng, mie ayam, bakso, mie rebus, mie goreng, bakso udang, sosis, roti bakar, tempura dan kentang goreng.
Bukan hanya itu, tempat ini juga sering digunakan untuk berbagai acara seperti perpisahan sekolah, pesta ulang tahun, apresiasi seni, lomba anak, drum band, konser musik, perayaan hari besar, dan masih banyak lagi. Jadi, cukup lengkap dan memadai bukan?
Jika anda datang bersama anak-anak, terutama balita, tentu mereka akan senang bila anda ajak ‘mandi’ bola di wahana Ball Pool yang berharga tiket Rp5.000. Mereka dapat pun bermain dan bergembira dengan teman-temannya. Anda hanya cukup mengawasi dan membantu balita anda bila mereka kesulitan dalam bergerak.
Sedangkan untuk anak-anak, masih ada permainan menarik lainnya seperti Boom Boom Car dan Monorel. Tempat ini tergolong tempat yang disukai oleh mereka karena mereka dapat dengan leluasa bermain-main dan bersenang-senang.
Bukan hanya untuk anak-anak saja, buat para remaja, THR Sriwedari juga menyediakan wahana menantang. Dan ini bisa membuat para remaja ketagihan untuk terus mencoba lagi dan lagi. Anda hanya cukup membeli koin gameboth 500 dengan harga Rp500 saja. Lalu, pergi ke stand gameboth apa yang bisa dicoba? Banyak pilihan. Ada stand Rambu-rambu, Segitiga, Mawar, Warna-Warni, Bola, Lubang Berhadiah, Gelas, Ceria, Pancingan, Power Ranger, Lucky Tile, Ping Pong, Lempar Balok, dan juga Lempar Koin.
Dijamin, anda akan ketagihan untuk bisa memenangkan wahana stand gameboth ini. Pada saat liburan anak sekolah, THR Sriwedari ini sangat ramai dikunjungi para wisatawan. Pengelola pun memberi dikson menarik bagi mereka. Misalnya, mendapatkan dikson 10% dengan jumlah rombongan antara 20-30 orang, diskon 15% untuk rombongan berjumlah 31-50 orang, dan diskon 20% untuk rombongan diatas 51 orang.
Lalu, fasilitas apa saja yang disediakan oleh THR Sriwedari untuk orang dewasa? Tentu saja banyak. Bahkan ada jadwal yang dapat anda jadikan rujukan, misalnya untuk hari Senin ada live music Koes Plus Mania, Selasa untuk classic rock, Rabu untuk musik dangdut, hari Kamis ada Koes Plus Mania lagi, hari Jum’at ada tembang kenangan, hari Sabtu ada dangdutan malam minggu, sedangkan untuk hari Minggu THR Sriwedari mengadakan musik campursari. Dan bila anda memang pecinta musik dangdut, anda pun bisa melewatkan malam Minggu dengan teman-teman di THR Sriwedari.
Bagaimana? tertarik untuk liburan di THR Sriwedari Solo? Yuk buruan liburan di Kota Solo tentunya dengan jasa paket wisata dari kami KIM Kanuruhan Travel, selain itu anda juga dapat menggunakan jasa paket Travel Malang Solo atau Travel Solo Malang dari kami yang siap mengantarkan tujuan anda dengan nyaman dan aman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar